Batik
Batik adalah salah satu budaya Indonesia yang sudah terkenal hingga keseluruh dunia. Kata "batik" berasal dari gabungan dua kata bahasa Jawa : "amba", yang bermakna "menulis" dan "titik" yang bermakna "titik". Batik adalah kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia (khususnya Jawa) sejak lama. Perempuan-perempuan Jawa di masa lampau menjadikan keterampilan mereka dalam membatik sebagai mata pencaharian, sehingga di masa lalu pekerjaan membatik adalah pekerjaan eksklusif perempuan sampai ditemukannya "Batik Cap" yang memungkinkan masuknya laki-laki ke dalam bidang ini. Ya, kita sebagi bangsa Indonesia harus bangga dengan budaya kita ini, dengan seperti itu citra Negara kita akan terangkat didunia. Dan para turis pun, akan mau berdatangan ke negri kita ini, dengan demikian pendapatan Negara kita menjadi bagus. Memang Negara kita Indonesia ini sedang mengalami krisis, tidak hanya krisis ekonomi tetapi krisi moral. Kita sebagai warga Negara harus membantu Negara tercinta kita ini untuk lepas dari ketepurukan. salah satunya adalah bangga dan mempelajari tentang budaya yang kita miliki sendri. Ya, untuk bisa kita promosikan didunia sesungguhnya Indonesia memliki budaya yang beragam dan bagus. Sebenarnya tidak sulit mendapatkan pendapatan bagi Negara ini. Yang terpenting keaktifan keikutsertaan dari setiap warga negaranya. Disamping itu malu kita sebagai warga negara Indonesia tidak mengetahui budaya budaya Indonesia. Tak heran banyak Negara yang mau menclaim budaya kita. Contohnya adalah Malaysia, sudah berapa banyak budaya kita yang meraka anggap anggap sebagai budayanya. Ini dikarenakan kurangnya peran dari warga Negara kita sendiri. Ayo marilah kita lebih dalam lagi mempelajari budaya budaya di Indonesia ini. Dan untuk Pemerintah, hak patenkanlah budaya budaya Indonesia ini agar tidak ada bangsa lain yang mengclaimnya. Contohnyanya adalah Batik ini. Adakah anak muda jaman sekarang yang mau untuk belajar membatik. Yang kebanyakan saya lihat malah para turis yang kebanyakan belajar membatik. Ayo kita sebagai generasi muda, sebagai warga Negara jangan kalah dengan warga asing. Ini budaya kita, masa bangsa asing yang lebih pintar dalam budaya kita. Marilah untuk mau belajar tentang budaya kita, budaya budaya Indonesia.
0 komentar:
Posting Komentar